DARI REDAKSI
SALIRA TV MEMBUKA KERJA SAMA KONTRIBUTOR BERITA ADVERTORIAL – PELUANG MENJADI WARTAWAN FREELANCE “MEREKAM INDONESIA”. UNTUK INFORMASI LEBIH LENGKAP, HUBUNGI WHATSAPP CENTER SALIRA TV DI 0838-9640-3437.

Polres Cirebon Kota Tangkap Dua Pembobol Warung

SALIRA TV KOTA CIREBON, JAWA BARAT – Kepolisian Resor Cirebon Kota melalui Unit Reskrim Polsek Mundu berhasil membongkar kasus pencurian dengan pemberatan yang terjadi di wilayah Desa Pamengkang, Kecamatan Mundu, Kabupaten Cirebon.

Dua pria berinisial AI dan RA diamankan pihak berwajib setelah diduga membobol sebuah warung milik warga pada Kamis dini hari (8 Mei 2025), sekitar pukul 01.00 WIB. Dalam aksinya, para pelaku memotong rantai serta merusak gembok warung dengan menggunakan gergaji besi.

Dari hasil penyelidikan, aparat kepolisian berhasil menyita sejumlah barang bukti dari tangan tersangka, antara lain satu unit tabung gas elpiji, satu buah panci, tiga bilah arit, dua gergaji besi, sebuah tas ransel bertuliskan “Jet Bus”, serta uang tunai sebesar Rp13.700. Estimasi kerugian yang dialami korban mencapai Rp200.000.

Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar, menyatakan bahwa kasus ini saat ini masih dalam tahap pengembangan. Kedua tersangka tengah menjalani proses pemeriksaan mendalam di Polsek Mundu.

Lebih lanjut, kedua pelaku dijerat dengan Pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan, dengan ancaman hukuman pidana penjara maksimal tujuh tahun.

Dari Kota Cirebon, Jawa Barat, Reporter R Arif Martawijaya mengabarkan untuk Salira TV.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!