SALIRA TV KAB. OGAN KOMERING ILIR, SUMATERA SELATAN – Polemik dugaan penipuan nasabah di Bank BRI KCP Pampangan, Kabupaten Ogan Komering Ilir, terus berlanjut. Meski telah dilakukan aksi demonstrasi damai, hingga kini Jum’at 28 febuari 2025 belum ada kejelasan dari pihak bank. Tim Salira TV bersama awak media lainnya dan Ketua LSM Libra Indonesia Siti Aisyah mencoba meminta klarifikasi, namun upaya tersebut tidak membuahkan hasil. Berikut laporannya!
Saat Tim Media dan LSM tiba, tidak ada satu pun pihak Bank BRI yang bersedia menemui Tim Media dan LSM. Seorang anggota keamanan menyampaikan bahwa pimpinan bank sedang berada di lapangan. Sayangnya, tidak ada penjelasan lebih lanjut mengenai siapa yang bisa memberikan klarifikasi atas permasalahan ini.
Dari pantauan di lokasi, tidak ada pegawai Bank BRI yang bersedia menemui Tim Media dan LSM, meskipun saat itu masih dalam jam kerja. Situasi ini tentu menimbulkan pertanyaan besar mengenai transparansi dan tanggung jawab pihak bank terhadap nasabah yang merasa dirugikan.
Ketua LSM LIBRA Indonesia, Siti Aisyah mengatakan pihaknya datang kesana untuk meminta penjelasan langsung dari pihak bank terkait permasalahan yang dialami oleh para nasabah. Tapi sangat disayangkan, tidak ada satu pun pihak bank yang mau menemuinya. Ini menunjukkan bahwa ada sesuatu yang Bank tutupi.
Kasus ini masih terus bergulir, dan para nasabah yang merasa dirugikan masih menunggu kepastian hukum serta pertanggungjawaban dari pihak Bank BRI. Tim Media dan LSM akan terus memantau perkembangan kasus ini untuk memberikan informasi terbaru nanti.
Sebelumnya telah diberitakan bahwa Puluhan Warga di Kayuagung OKI Geruduk Bank BRI, Tidak Merasa Minjam, Tapi Datang Tagihan.
Insert Video Perbincangan dengan Security Bank
Dari Kabupaten Ogan Komering Ilir – Sumatera Selatan, Reporter Meifriandi mengabarkan untuk Salira TV.