SALIRA TV KAB. OGAN KOMERING ILIR, SUMATERA SELATAN – Puluhan nasabah Bank BRI KCP Pampangan mendatangi kantor Bank BRI KC Kayuagung untuk menuntut kejelasan dan keadilan terkait dugaan penipuan yang mereka alami. Mereka mengaku mengalami kerugian hingga puluhan juta rupiah akibat ulah oknum bank. Bagaimana kronologinya? Simak laporan berikut ini.
Aksi damai ini berlangsung pada Jumat, 21 Februari 2025. Puluhan nasabah dari Bank BRI KCP Pampangan mendatangi kantor Bank BRI KC Kayuagung, menuntut pertanggungjawaban pihak bank atas dugaan kasus penipuan yang merugikan mereka hingga puluhan juta rupiah.
Insert Video Wawancara dengan Manazir (Korban Nasabah)
Insert Video Wawancara dengan Pemri (Korban Nasabah)
Insert Video Wawancara dengan Ketua LSM Libra Indonesia – Siti Aisyah
Dalam aksi ini, pihak Bank BRI KC Kayuagung menerima perwakilan korban yang didampingi oleh Korlap Serikat Pemuda dan Masyarakat (SPM) serta Ketua LSM Libra Indonesia, Siti Aisyah. Mereka berdialog langsung dengan pimpinan cabang untuk mencari solusi.
Melalui pernyataannya, Pimpinan Cabang Bank BRI KC Kayuagung, Syafrizal menegaskan bahwa pihaknya berkomitmen untuk mengusut tuntas kasus ini dan akan bekerja sama dengan berbagai pihak dalam mengungkap keterlibatan oknum pegawai yang bersangkutan. Dalam waktu dekat, Bank BRI KC Kayuagung akan memberikan keterangan resmi melalui konferensi pers.
Dari Kabupaten Ogan Komering Ilir – Sumatera Selatan, Reporter Meifriandi mengabarkan untuk Salira TV.