SALIRA TV KAB. OGAN KOMERING ILIR, SUMATERA SELATAN – Dalam waktu kurang dari tiga tahun, SMPN 2 Tanjung Lubuk di Kabupaten Ogan Komering Ilir telah bertransformasi menjadi sekolah yang lebih baik, asri, dan nyaman bagi siswa. Semua ini berkat kepemimpinan Kepala Sekolah Juniardi Husin, S.E., M.Si., yang menjabat sejak 14 Juni 2022.
View Sekolah secara keseluruhan
Potret sekolah sebelum dan sesudah perubahan
Di bawah pengawasan langsung Juniardi Husin, berbagai perubahan besar terjadi. Dari penambahan tujuh ruang kelas baru dan satu ruang UKS, hingga halaman sekolah yang kini dilengkapi paving block dan taman bunga di setiap depan ruang kelas. Lingkungan sekolah ini kini menjadi lebih tertata dan indah.
View Anak-anak belajar di kelas baru, taman bunga yang asri, halaman sekolah yang tertata
Tak hanya dari segi fasilitas, SMPN 2 Tanjung Lubuk juga menunjukkan peningkatan dari jumlah siswa. Dari sebelumnya 281 siswa, kini bertambah menjadi 331 siswa. Hal ini menunjukkan meningkatnya kepercayaan masyarakat terhadap sekolah ini.
View Guru-guru sedang mengajar di kelas, staf administrasi bekerja di kantor
Dari sisi tenaga pendidik, SMPN 2 Tanjung Lubuk kini memiliki 12 guru ASN dan P3K, 7 guru PNS, serta 8 tenaga honorer, ditambah 8 orang staf tata usaha yang mendukung operasional sekolah.
Juniardi Husin diwawancarai di ruang kerjanya
Dalam wawancara eksklusif bersama Salira TV, pada Rabu, 22 Januari 2025, Kepala Sekolah Juniardi Husin berbagi pandangannya tentang transformasi yang telah dilakukan dan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan di sekolah ini.
Insert Video Wawancara kepada Kepala Sekolah SMPN 2 Tanjung Lubuk – Juniardi Husin, S.E., M.Si.
View Panorama SMPN 2 Tanjung Lubuk
Transformasi ini tidak hanya menjadikan SMPN 2 Tanjung Lubuk sebagai tempat belajar yang lebih baik, tetapi juga simbol harapan bahwa pendidikan yang berkualitas dapat dimulai dari fasilitas yang layak.
Dari Kabupaten Ogan Komering Ilir – Sumatera Selatan, Reporter Meifriandi mengabarkan untuk Salira TV.