SALIRA TV KOTA TASIKMALAYA – Bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah. Ummat Islam berlomba-lomba melakukan kebaikan, tak terkecuali bagi IKM, Ikatan Keluarga Minang Tasikmalaya yang mengadakan kegiatan Santunan Anak Yatim, Bagi-bagi Takjil dan Buka Bersama dengan masyarakat yang melintas di tanah masjid IKM di Tamansari Kota Tasikmalaya, Minggu 31/03/2024.
Acara dihadiri oleh anggota IKM se-kota Tasikmalaya.
Syahrial, Ketua IKM mengatakan bahwa tujuan kegiatan itu adalah untuk meningkatkan silaturahmi sesama warga Minang dan dengan masyarakat umum yang ada di sekitar tanah masjid IKM
Dari Kota Tasikmalaya, Reporter Heri Heryanto mengabarkan untuk Salira TV.